Akhmad Sofyan dikukuhkan Sebagai Guru Besar Fakultas Sastra
Jember, 12 Mei 2015
Selasa, 12 Mei 2015, bertempat di Gedung Soetardjo Universitas Jember, Dosen Program Studi Sastra Indonesia Fakultas Sastra Universitas Jember Dr. Akhmad Sofyan, M.Hum. dikukuhkan sebagai Guru Besar Fakultas Sastra Universitas Jember dalam bidang ilmu morfologi bahasa Madura. Dalam usianya yang masih muda Akhmad Sofyan berhak menyandang gelar profesor di depan namanya melengkapi pencapaian pendidikan yang selama ini telah ditempuhnya. Alumni Universitas Gadjah Mada untuk jenjang master dan doktor ini menyampaikan orasi ilmiahnya yang berkaitan dengan motofologi bahasa Madura. Ketertarikannya pada bahasa Madura didasari oleh keprihatinnya yang mendalam terhadap kondisi bahasa Madura, sehingga sejak tahun 1997 perhatian dan kajiannya difokuskan pada bahasa dan budaya Madura. Beberapa kajiannya tentang bahasa Madura telah dimuat di beberapa jurnal ilmiah dan diterbitkan dalam bentuk buku. Apalagi Prof. Dr. Akhmad Sofyan, M.Hum. adalah orang asli Madura.
Pengukuhan Guru Besar pada Akhmad Sofyan yang dilakukan oleh Rektor Drs. Moh. Hasan, M.Sc.,Ph.D. dan Senat Universitas Jember yang dihadiri oleh para sivitas akademika juga dibarengkan dengan pengukuhan guru besar lainnya, yaitu Prof. Drs. Dafik, M.Sc.,Ph.D. dan Prof. Dr. Suratno, M.Si. Prof. Dr. Akhmad Sofyan, M.Hum. merupakan guru besar aktif keempat yang dimiliki oleh Fakultas Sastra Universitas Jember. Dengan pengukuhan dirinya sebagai guru besar diharakan dapat memberikan kontribusi keilmuan kepada mahasiswa dan lembaga, dalam hal ini Fakultas Sastra Universitas Jember. (BAK)
Berita Terkait :